PENGARUH PENYULUHAN PAJAK, KUALITAS PELAYANAN PAJAK, DAN TINGKAT KESADARAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI

Risnaningsih Risnaningsih, Dyah Agustin Widhi Yanti, Yunita Dewi Tamur

Abstract

Perpajakan merupakan salah satu unsur penting dalam aktivitas perekonomian Indonesia. Karena pajak merupakan sumber pendapatan terbesar Negara Indonesia. Pembangunan dan upaya penyejahteraan masyarakat sangat tergantung pada perpajakan. Pajak adalah kontribusi Wajib Pajak kepada Negara yang terutang oleh Orang Pribadi atau Badan yang sifatnya dapat dipaksakan dan dipungut berdasarkan Undang-Undang, serta tidak mendapat imbalan secara langsung dan digunakan untuk keperluan Negara bagi sebesar-besarnya kemakmuran rakyat. Permasalahan yang dapat diangkat dalam penelitian ini adalah apakah penyuluhan pajak berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi di KPP Batu Malang. Sedangkan tujuan dari dilaksanakannya penelitian ini ialah untuk mengetahui apakah penyuluhan pajak berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi di KPP Batu Malang. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh wajib pajak yang ada di Kota Batu Malang, sedangkan sampel pada penelitian berpedoman pada beberapa karakteristik yang telah di tentukan oleh peneliti. Hasil penelitian menunjukan bahwa penyuluhan pajak berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak.

Keywords

Penyuluhan Pajak, Kualitas Pelayanan Pajak, dan Tingkat Kesadaran

Full Text:

PDF

References

Jurnal dan lainnya

R Risnaningsih, H Suhendri, L Lutfiyanto. (2022). Analisis Kebermanfaatan Dan Kemudahan Wajib Pajak Pada Dosen Tetap Universitas Tribhuwana Tunggadewi Malang Dalam Penggunaan e-filling Sebagai Sistem Pelaporan SPT Tahunan Secara Elektronik. Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi, dan Perpajakan (JEMAP), 5 (2): 274 – 290.

Suhendri, H. (2019). Dekonstruksi Konsep Pembiayaan Mudharabah Fatwa Dsn MUI Dengan Filosofi Hidup Serat Wulang-Reh. (Disertasi, Universitas Brawijaya, 2019). Diambil dari http://repository.ub.ac.id/id/eprint/189635/1.

Suhendri, H., Iriani, N.I. & Tanggu, E.A. (2021). Kepatuhan Wajib Pajak UMKM Sebelum dan Saat terjadinya Covid 19. Referensi : Jurnal Ilmu Manajemen dan Akuntansi, 9(1), 63-68.

Umiyati dan Queenindya Permata Faly. 2015. Pengukuran Kinerja Bank Syariah Dengan Metode RGEC, Jurnal Akuntansi dan Keuangan Islam, 2(2): 185-200.

Abstract - Print this article - Indexing metadata - How to cite item - Finding References Review policy - Email this article (Login required) - Email the author (Login required)

Refbacks

  • There are currently no refbacks.