PENGARUH HARGA DAN VARIASI PRODUK TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN PADA ANVIBI CAFÉ MALANG

Totok Sasongko, Moh. Askiyanto, Yuniarti Yuniarti

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel harga dan variasi produk terhadap minat beli konsumen di Anvibi Cafe Malang. Dokumentasi, observasi, wawancara, dan penyebaran kuesioner menjadi teknik-teknik yang digunakan oleh peneliti guna mengumpulkan data-data penelitian, yang terbagi menjadi data primer serta data sekunder. Seluruh pengunjung Anvibi Cafe akan menjadi populasi yang ditetapkan oleh peneliti, dibarengi dengan penetapan 100 responden pengunjung yang diambil dengan metode purposive sampling sebagai sampel penelitian ini, Hasil penelitian menggambarkan tidak adanya pengaruh yang diberikan oleh variabel harga kepada variabel minat beli konsumen, yang dibuktikan dengan perolehan nilai t-hitung sejumlah 1,791 lebih kecil dari nilai t-tabel yang telah ditentukan sebesar 1,98. Sedangkan variabel variasi produk terbukti berpengaruh pada variabel minat beli konsmen, karena nilai t-hitung yang dihasilkan sejumlah 2,112 lebih besar dari nilai t-tabel dan nilai signifikansi yang berjumlah 0,000 lebih kecil dari 0,05. Nilai koefisien determinasi yang didapatkan pada penelitian ini sejumlah 0,555. Di sisi lain, variabel harga dan juga variasi produk secara simultan terbukti berpengaruh pada minat beli konsumen, didukung oleh perolehan nilai f-hitung senilai 60,588 lebih besar dari nilai f-tabel yaitu sejummlah 3,09.


Keywords

Harga, Variasi Produk, Minat Beli Konsumen

Full Text:

PDF

References

Buku

Arikunto, S. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta : Rineka Cipta.

Arikunto, S. 2013. Prosedur Penelitian : Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta : Rineka Cipta.

Durianto, Darmadi. 2013. Strategi Menaklukan Pasar Melalui Riset Ekuitas dan Perilaku Merek(cet. Ke-10). Jakarta: PT.Gramedia Pustaka Utama.

Hasan, A(2014). Marketing & Kasus-Kasus Pilihan. Jakarta : CAPS

Kotler, Philip, & Garry Amstrong. 2016. Prinsip-Prinsip Pemasaran. Edisi 13. Jilid 1: Erlangga.

Kuncoro, Mudrajad. 2013. Metode Riset Untuk Bisnis & Ekonomi edisi 4. Jakarta : Erlangga.

Lupiyadi, Rambat. 2015. Praktikum Metode Riset Bisnis. Jakarta, Penerbit Salemba Empat. Malau, Harman. 2017. Manajemen Pemasaran Teori dan Aplikasi Pemasaran Era Tradisional Sampai Era Globalisasi. Bandung: Alfabeta.

Malau, Harman. 2017. Manajemen Pemasaran Teori dan Aplikasi Pemasaran Era Tradisional Sampai Era Globalisasi. Bandung: Alfabeta.

Marifatun, Khasanah & Ahmad, Jazuli. 2020. Pengaruh Kualitas Produk, Harga Dan Promosi Penjualan Terhadap Minat Beli (Studi Kasus Pada Konsumen Bakpia Vista).

Jurnal dan lainnya

Faradisa, Isti, Hasiholan, Leonardo Budi, & Minarsih, Maria Magdalena. (2016). Analisis Pengaruh Variasi Produk, fasilitas dan kualitas pelayanan terhadap minat beli ulang konsumen pada Indonesia coffeshop Semarang(ICOS Café). Journal of Management, 2(2).

Putri, TC & Gunawan, C. 2021. Pengaruh Keragaman Produk Dan Kepercayaan Terhadap Minat Beli Online Saat Pandemi Covid-19. Jurnal Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Sosial. Vol 1, No 2, 56-65.

Ulumuddin, Yusril Ihyaul & Nirawati, Lia. 2021. Pengaruh Store Atmosphere Dan Harga Terhadap Minat Beli Konsumen Pada Teras Café Surabaya. Jurnal Bisnis Indonesia. Vol 12, No 2.

Abstract - Print this article - Indexing metadata - How to cite item - Finding References Review policy - Email this article (Login required) - Email the author (Login required)

Refbacks

  • There are currently no refbacks.