Optimalisasi Kegiatan Edukasi Alam Melalui Pengembangan P-WEC Plant Locator bagi Pengunjung Kawasan Konservasi P-WEC

Riantina Fitra Aldya, Rio Febrianto Arifendi, latif Fianto

Abstract

P-WEC (Petungsewu Wildlife Education Center) merupakan kawasan konservasi di Kabupaten Malang yang digunakan sebagai pusat studi untuk pendidikan informal tentang konservasi alam dan kehidupan liar (wildlife), namun pelaksanaan kegiatan Edukasi Alam yang ditawarkan masih belum optimal dikarenakan pelaksanaannya hanya dilakukan di area tertentu dan dilakukan dengan menyajikan tumbuhan secara langsung sehingga eksplorasi tidak dilakukan secara luas, maka untuk meningkatkan kegiatan tersebut dikembangkanlah P-WEC Plant Locator berbasis android dengan menerapkan konsep Digital Learning Ecosystem, yaitu dengan mengintegrasikan teknologi dan konteks pembelajaran dengan pengguna dalam suatu lingkungan, sehingga eksplorasi lokasi pohon dan tumbuhan liar yang ada di kawasan tersebut dapat dilakukan secara mandiri dengan mengakses pencarian denah lokasi tumbuhan yang ada di aplikasi P-WEC Plant Locator. Pelaksanaan kegiatan pengabdian ini meliputi dua tahap yaitu tahap pengembangan produk dengan model ADDIE dan tahap pendampingan penerapan produk melalui kegiatan focus group discussion (FGD). Diperoleh hasil bahwa pengembangan aplikasi P-WEC Plant Locator mampu mengoptimalkan kegiatan eksplorasi tumbuhan liar dengan memberikan peningkatan kualitas layanan dalam kegiatan Edukasi Alam yang ditawarkan kepada pengunjung Kawasan konservasi P-WEC, dimana pengunjung dapat mengakses aplikasi ini melalui android masing-masing dan dapat melakukan eksplorasi secara menyeluruh untuk meningkatkan pengalaman belajarnya secara mandiri. 

Keywords

edukasi alam; kawasan konservasi; P-WEC; Plant Locator

Full Text:

PDF

References

P-WEC. (n.d.). P-WEC (Petungsewu Wildlife Education Center). Diakses pada 5 April 2023. http://www.p-wec.org/id.

Matthews, P.J. 2021. Plant Exploration as an Iterative Process: Routine and Serendipity. AJC. Bose College.

Hayati, R.S. 2020. Pendidikan Lingkungan Berbasis Experiential Learning untuk Meningkatkan Literasi Lingkungan. Humanika, 20(1):63-82.

Chaidir, L., Yuliani, K., dan Qurrohman B.F.T. 2016. Eksplorasi dan Karakterisasi Tanaman Genjer (Limnocharis flava (L.) Buch) di Kabupaten Pangandaran Berdasarkan Karakter Morfologi dan Agronomi. Jurnal Agro, 3(2):53–66.

Safitri, I., Pasaribu, R., Simamora, S.S, dan Lubis, K. 2019. The Effectiveness of Android Application as a Student Aid Tool in Understanding Physics Project Assignments. Jurnal Pendidik IPA Indonesia, 8(4):512-520.

Aldya, R.F dan Arifendi, R.F. 2021. Botanical Application: Android-Based Learning Media to Enhance Interest in Learning Plant Material. Jurnal Pendidikan, Biologi, dan Terapan, 6(1):17-25.

Said, K., Kurniawan, A., dan Anton, O. 2018. Development of Media-Based Learning Using Android Mobile Learning. Journal of Theoretical and Applied Information Technology, 96(3):668-676.

Hammond, L.D dan Zielezinski, M.B. 2014. Using Technology to Support Learning. Learn Teach Dev Strategy Action. Stanford Center for Opportunity Policy in Education.

Handrianto, C., Jusoh, A.J., Goh, P.S.C., dan Rashid, N.A. 2021. Using ADDIE Model for Designing Instructional Strategies to Improve Teaching Competency of Secondary School’s Teachers. E-Prosiding Webinar Konvensyen Kaunseling Kebangs Kali Ke-22. 30 Juni 2021. (6):361-371.

Desianti, L.C dan Rahayuningsih, T. 2022. Sekolah Penggerak and Guru Penggerak Evaluation Policy as Pioneers of Changes in The Education System in The New Paradigm Curriculum. Pedagonal Jurnal Ilmu Pendidik, 6(1):128-140.

Yahya, H., Fajriah, N., dan Mawaddah, S. 2023. Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Android Materi Pola Bilangan Tingkat SMP/ MTs. JURMADIKTA, 3(1):11-22.

Tabrani, M.B., Puspitorini, P., dan Junedi, B. 2021. Pengembangan Multimedia Interaktif Berbasis Android pada Materi Kualitas Instrumen Evaluasi Pembelajaran Matematika. Jurnal Inovasi Teknologi Pendidikan, 8(2):163-72.

Hakky, M.K., Wirasasmita, R.H., dan Uska, M.Z. 2018. Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Android untuk Siswa Kelas X Pada Mata Pelajaran Sistem Operasi. EDUMATIC: Jurnal Pendidikan Informatika, 2(1):24-33.

Kong, Y. 2021. The Role of Experiential Learning on Students’ Motivation and Classroom Engagement. Frontiers in Psychology, 12:10-13.

Utama, H.P., Nurhayati, O.D., Windasari, I.P. 2016. Pembuatan Aplikasi Memantau Lokasi Anak Berbasis Android Menggunakan Location Based Service. Jurnal Teknologi dan Sistem Komputer, 4(1):202-208. Anak Berbasis Android Menggunakan Location Based Service. Jurnal Teknologi dan Sistem Komputer, 4(1):202-208.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.