Teknologi Pengolahan Cabe Merah Bagi Kelompok Wanita Tani Desa Sukasari Kabupaten Kepahiang
Novitri Kurniati, Jafrizal Jafrizal, Fithri Mufriantie
Abstract
Sampai saat ini petani cabe di Kabawetan masih mengantungkan usahanya pada penjualan cabe segar. Keterbatasan pengetahuan dan keterampilan petani menyebabkan mereka sama sekali belum mampu mengolah hasil panen cabe menjadi produk pangan lainnya yang memilki nilai tambah dan masa simpan yang lebih lama. Berdasarkana diskusi dan masukan dari ibu-ibu anggota kelompok wanita tani, disepakati untuk memberikan sentuhan teknologi pengolahan pada produk cabe segar yang dihasilkan petani. Disamping menghasilkan produk yang memilki nilai tambah juga sebagai upaya antisipasi kelangkaan cabe pada saat harga melonjak tinggi. Cabe merah diolah menjadi cabe kering, cabe bubuk, abon cabe, pasta dan aneka saos cabe. Solusi ini dipilih dan disepakati dengan pertimbangan pembuatannya sangat mudah dan bahan bahan bakunya sangat melimpah di Kecamatan Kabawetan. Bentuk kegiatan yang dilakukan diantaranya berupa; pendidikan dan penyuluhan tentang pengolahan pascapanen produk sayuran; pelatihan dalam pembuatan cabe kering, cabe bubuk, abon , pasta dan saos cabe merah. Kegiatan pengabdian yang telah dilakukan dapat meningkatkan keterampilan ibu-ibu petani dalam mengolah cabe merah, mengurangi kerugian petani disaat harga anjlok dan bisa menjadi usaha sampingan bagi ibu-ibu petani cabe sehingga dapat meningkatkan penghasilan keluarganya.
Keywords
bubuk; abon; pasta; saos cabe
References
Balai Penyuluhan Pertanian, Perikanan dan Kehutanan (BP3K) Kecamatan Kabawetan Kabupaten Kepahiang. Programa Penyuluhan Pertanian Tahun 2016, 2016.
Jumasdan. Studi Pengaruh Penambahan Gas CO2 Terhadap Umur Simpan Cabe Keriting (Capsicum annum var) Tanpa Bkanching. Program Studi Ilmu Dan Teknologi Pangan. Jurusan Teknologi Pertanian. Fakultas Pertanian Universitas Hasanuddin. Makasar, 2012.
Santoso, M.B. dan Madya, W. Penanganan Pasacapanen Tanaman Hortikultura. Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Binuang Kalimantan Selatan, 2013.